Sound Prosesor Harmony 

Prosesor suara dibelakang telinga (BTE) HarmonyTM menggunakan teknologi yang mutakhir untuk membantu Anda-ataupun anak Anda- untuk mendengar dengan lebih baik di kantor, sekolah, ataupun ditempat bermain. Saat Anda mendengar dengan spectrum penuh, Anda memiliki kesempatan untuk menikmati hubungan yang kuat dengan orang-orang yang Anda cintai, menjadikan kemajuan yang pesat dalam perkembangan bahasa, dan memberikan kontribusi terbaik dalam pekerjaan. 

“Dengan prosesor Harmony Anda hanya perlu menggunakannya dan tidak perlu kuatir lagi dan dapat melanjutkan aktifitas sehari-hari. Prosesor ini memiliki fungsi yang hebat. Harmony memiliki system program yang fleksibel yang tidak dimiliki oleh implant-implan lainnya.”


— Danielle Paquin, diimplan pada usia 20 tahun, bilateral implan pada usia 26 tahun.

Fitur Prosesor Harmony 

Harmony, prosesor suara dari AB yang paling mutakhir, menggunakan teknologi mutakhir yang dirancang untuk menghadirkan pengalaman pendengaran sebaik mungkin untuk Anda ataupun anak Anda.

Mikrofon T-Mic Untuk Pendengaran Alami

Prosesor Harmony dari AB memiliki fitur mikrofon T-MicTM yang sudah dipatenkan, dimana penempatan mikrofon pada pembukaan liang telinga untuk pendengaran yang lebih alami.

T-Mic membantu Anda ataupun anak Anda untuk mendengar lebih baik pada kondisi keramaian, penggunaan telefon, dan sambungan nirkabel untuk perangkat elektronik berkekuatan baterai.


Koneksi Mudah

AB menawarkan sistem yang mudah, sambungan yang cepat. Semua earhook Harmony tersedia dalam ukuran standard dan ukuran kecil untuk pemakaian yang nyaman pada telinga Anda ataupun pada telinga anak Anda.

  •  T-Mic™: Penempatan mikrofon T-Mic mikrofon T-Mic yang alami adalah pilihan yang paling ideal untuk situasi pendengaran sehari-hari. Tidak ada lagi kabel-kabel yang menjadi penghalang aktifitas Anda.
  • iConnect:  iConnectTM menyediakan sambungan tanpa kabel untuk sistem FM di sekolah, seperti Phonak Dynamic FM.
  • Direct Connect: Direct ConnectTM aksesoris untuk sambungan langsung ke perangkat-perangkat berkekuatan baterai, termasuk pemutar MP3, FM sistem, dan perangkat audio lainnya dengan menggunakan 3.5-mm jack stereo dan kabel audio.
  • Standard Earhook: tersedia untuk menahan prosesor di telinga Anda apabila Anda menggunakan built-in mikrofon pada prosesor Harmony.
  • Built-in T-Coil: T-Coil adalah built-in fitur dari Harmony yang dapat diprogram untuk menyediakan sambungan nirkabel yang mudah untuk sistem induksi-loop dan sambungan telefon yang kompatibel.

Pilihan Pakai Fleksibel

Prosesor suara Harmony menawarkan pilihan pemakaian yang mudah dan nyaman untuk semua orang, termasuk anak-anak yang aktif dan orang dewasa yang penuh dengan aktifitas.

Nothing-on-the-Ear (NOTETM) dengan Kinder ClipTM

  • Pilihan pemakaian benar-benar lepas dari telinga dengan klip yang dirancang khusus, cocok untuk pemakaian si kecil.

Some-on-the-Ear

Harmony dengan Adapter PowerCelTM

  • Gunakan prosesor suara dan baterai sepenuhnya tidak ditelinga. Pilihan yang siap pakai untuk bilateral ini juga bisa menyediakan kekuatan untuk dua prosesor Harmony dari satu baterai untuk penambahan kenyamanan dan kemudahan.

All-on-the-Ear

  • Pilihan pemakaian dibelakang telinga (BTE) yang nyaman

All-on-the-Ear with the SnuggieTM

  • Pemakaian nyaman dan aman yang ideal untuk anak-anak yang aktif.

All-on-the-Ear with the Bionic Buddy Critter Clip

  • Perangkat yang tahan banting dan juga terlihat lucu untuk menambahkan keamanan pada saat prosesor dipakai ditelinga.

Diagnostik Harmony

Sistem built-in diagnosis prosesor Harmony yang membedakannya dengan prosesor suara lainnya. Lampu indikasi membuat mudahnya mengetahui apakah Harmony Anda berfungsi dengan baik. Lampu hijau menyatakan bahwa prosesor Anda sedang melakukan pemrosesan suara dan berfungsi dengan baik. Lampu kuning menyatakan status baterai.


Listening CheckTM yang ringan dan mudah memungkinkan orang tua ataupun guru untuk mengetahui apabila mikrofon Harmony, T-Mic, ataupun penerima FM bekerja dengan baik khususnya pada pengguna anak-anak yang belum bisa melakukan pengecekan suara sendiri.

Bersama dengan perangkat diagnosis ini membantu Anda dan anak Anda dengan pasti dapat mendengar semua momen-momen dalam aktifitas keseharian. 


Pengaturan Kontrol Yang Mudah

Pengaturan program volume pada prosesor Harmony menyediakan tanda yang dapat dilihat untuk orangtua dan para guru. Program sangat mudah dirubah dengan menggunakan tiga tombol posisi program, yang dapat membuat Harmony pilihan terbaik untuk anak-anak dan orang dewasa. 


Pilihan Baterai

Baterai prosesor Harmony sangatlah hemat karena menggunakan baterai yang dapat diisi ulang dan dapat di geser dengan cepat, memberikan kemudahan bagi para orangtua dan orang dewasa yang sangat aktif. Pilihan yang tahan lama, bersahabat dengan lingkungan untuk prosesor suara Harmony termasuk baterai PowerCel Slim dan PowerCel Plus 


Ideal untuk teliinga yang kecil dan gaya hidup yang aktif, adaptor PowerCel yang dapat digunakan lepas dari telinga memberikan pemakaian baterai yang tidak harus digunakan di telinga.


Garansi Tahan-Air

Prosesor suara Harmony dirancang dengan dua lapisan tahan air sehingga Anda tidak perlu khawatir lagi apabila berada disekitar lingkungan basah!

  • Pembungkus luar dari Harmony dirancang untuk menahan kelembaban dan masuknya air pada prosesor.
  • Lapisan khusus yang digunakan untuk elektronik internal menyediakan pertahanan tahan air tambahan.

Design Headpiece Stylish

Prosesor Harmony yang keren ini memiliki ukuran kecil, tersembunyi, dan mudah untuk ditutupi. Dengan beratnya yang sangat ringan ini menawarkan kenyamanan, kemudahan dan kekuatan. 


• Kompatibel dengan segala jenis sound prosesor AB 
• Kabel yang bisa lepas-pasang, tersedia berbagai ukuran 
• Kekuatan magnet yang dapat disesuaikan untuk kenyamanan pakai
• Cover Snap-on berwarna, tersedia berbagai macam pilihan warna 


Aksesoris Harmony 

Aksesoris prosesor Harmony dirancang untuk hasil yang optimal dan kenyamanan pada saat penggunaan. Dengan ribuan pilihan yang dapat dibuat sesuai denga keinginan Anda ataupun anak Anda untuk dapat mennyesuaikan dengan mood dan baju Anda!

  • Pilih dari ribuan desain Skinit® untuk menampilkan gaya Anda.
  • Gunakan [caps dan covers] untuk membuat prosesor Anda sewarna dengan rambut, kulit, baju, ataupun ekspresi gaya Anda.
  • Dengan Kinder ClipTM orang dewasa dan anak-anak mendapatkan pilihan pemakaian Harmony lepas dari telinga.
  • SnuggieTM dari AB menyediakan keamanan untuk prosesor pada saat pemakaian ditelinga khususnya untuk anak-anak yang aktif.
  • Aksesoris tambahan untuk kemudahan, termasuk dompet dan kantong khus untuk perjalanan.

Untuk aksesoris lainnya silahkan kontak AB 

Mendengar Terbaik dalam Kondisi Dunia Sebenarnya

Seperti atlit, berlatih dengan giat untuk mencapai waktu terbaik dalam hari perlombaan, AB berkerja keras untuk membantu Anda atau anak Anda agar menikmati pengalaman mendengar dengan sebaik mungkin. Studi independen1-4 yang dijalankan oleh ilmuwan peneliti termaju yang menyatakan bahwa Anda ataupun anak Anda dapat mendengar dengan baik dengan AB dalam:

  • Lingkungan yang sunyi, seperti perpustakaan
  • Lingkungan yang bising, seperti restoran
  • Percakapan pribadi, seperti ucapan kata-kata yang pelan dan bisikan
  • Berkumpul dengan banyak orang, seperti ruang kelas

Mendukung Kesuksesan Anak-anak 

Anak-anak mulai belajar berbicara dari hari ia dilahirkan. Pada usia ke 3 tahun, mereka membutuhkan mendengar kurang labih 30,000 kosakata perhari untuk perkembangan kemampuan bahasanya yang diperlukan untuk kesuksesannya disekolah.7

Tanpa implan koklea, “Kesenjangan bahasa” antara anak-anak yang terlahir tuna rungu ataupun dengan gangguan pendengaran dan teman-teman dengan pendengaran normal dapat berlanjut seiring dengan besar anak tersebut. Kesenjangan ini dapat berkurang dengan memilih satu ataupun dua telinga bionik untuk anak Anda.

Mendengar yang Terbaik untuk Perkembangan Bahasa Anda

Teknologi Harmony yang canggih memberikan anak-anak kesempatan untuk mendengar dengan terbaik dan mendapatkan manfaat untuk dapat belajar bersama dengan teman-teman sebayanya di lingkungan sekolah umum. Sebuat penelitian menunjukkan bahwa selama penggunaan implan dalam waktu 6 bulan pertama, anak-anak dengan perangkat AB mengunguli anak-anak pengguna perangkat kompetitor dalam perkembangan mendengar dan kemampuan berbicara.8


Membantu Telinga Kecil untuk dapat Mendengar Besar

Prosesor Harmony dan aksesorisnya dirancang untuk membantu anak-anak mendengar dengan baik di sekolah, ditempat bermain, dan juga dalam aktifitas olahraga yang menantang.

  • Pilihan Pakai Fleksibel menyesuaikan kebutuhan anak Anda dari bayi sampai dewasa
  • Jaminan perlindungan tahan air yang unggul
  • Kontrol terprogram penuh untuk perlindungan aman bagi anak-anak yang mudah dilihat dan digunakan
  • Pilihan baterai ramah lingkungan yang mudah untuk diganti, diisi ulang, hemat biaya, dan tersedia dalam dua ukuran
  • Aksesoris seperti Kinder Klip dan Snuggie dirancang untuk memberikan kebebasan dalam bergerak
  • Kompabilitas FM untuk kemudahan penggunaan di ruang kelas

Ditambah dengan fitur-fitur dari sistem implan koklea AB dengan teknologi yang dapat di-upgrade sehingga anak Anda dapat mendapat keuntungan dari pemrosesan suara dan inovasi produk – tanpa membutuhkan pembedahan tambahan!


Thank you for contacting us to assist with your hearing solutions. Count on us—a community of hearing health professionals and recipients of cochlear implants—to help you Hear and Be Heard™. A representative from Advanced Bionics will be in touch soon!

If your request needs immediate attention or you have additional questions, please contact hear@AdvancedBionics.com.

We're here to help

The Bionic Ear Association (BEA) is comprised of caring professionals and a dedicated team of volunteers who provide you and your loved ones with information, education, and support for choosing, getting, and living with cochlear implants.


AB takes your privacy seriously. We will never sell or transfer your personal information to other companies for marketing purposes.

Toll Free Phone:  +1.866.844.HEAR (4327) US and Canada


References

1.

Spahr A, Dorman MF, Loiselle LH. 2007. Performance of Patients Using Different Cochlear Implant Systems: Effects of Input Dynamic Range. Ear and Hearing. 28:260-275.

2.

Haumann S, Buchner A, Lenarz Th. Does the Input Dynamic Range of Cochlear Implant Processors Influence Speech Perception in Adverse Listening Situations? Oral Presentation at the 10th International Conference on Cochlear Implant and Other Implantable Auditory Technologies, San Diego, CA. April 10-12, 2008.

3.

Gifford R, Revit L. (2010) Speech perception for adult cochlear implant recipients in a realistic background noise: effectiveness of preprocessing strategies and external options for improving speech recognition in noise. Journal of the American Academy of Audiology 21:441-451.

4.

Wolfe J, Mears A. Effect of Input Dynamic Range on Speech Recognition and Music Enjoyment. Poster presentation at the 10th International Conference on Cochlear Implants and Other Implantable Auditory Technologies, San Diego, CA, April 10-12, 2008.

5.

Quick A, Koch DB, Osberger MJ. HiResolution with Fidelity 120 Sound Processing: Listening Benefits in CII and HiRes 90K Implant Users. Poster Presentation at the Conference on Implantable Auditory Prostheses, July 15-20, 2007, Lake Tahoe, CA.

6.

Mirza S, Douglas SA, Lindsey P, Hildreth T, Hawthorne M. 2003. Appreciation of Music in Adult Patients with Cochlear Implants. Cochlear Implants International. 4(2): 85-95.

7.

Hart B, Risley TR. (1995) Meaningful Differences in the Everyday Experience of Young American Children. Brooks Publishing Co, Inc. Baltimore, MD.

8.

Bevilacqua et al. Auditory and Language Abilities in Children: Comparison of Two Different Cochlear Implant Systems. Poster Presentation at the 10th International Conference on Cochlear Implant and Other Implantable Auditory Technologies, San Diego, CA April 10-12, 2008. 

Related Downloads